Share

Microsite: Definisi, Jenis dan Manfaatnya Untuk Bisnis

Picture of Harys Imanulloh
Harys Imanulloh
Blog » Website Development » Microsite: Definisi, Jenis dan Manfaatnya Untuk Bisnis
microsite adalah

Ketatnya persaingan pasar saat ini membuat para pebisnis harus memberikan effort lebih dalam aksi pemasarannya. Pasalnya, tanpa strategi marketing yang baik, maka sebuah bisnis tidak akan dapat bersaing dengan kompetitor. Salah satu strategi marketing yang hari ini semakin banyak digunakan adalah microsite.

Simak pengertian, jenis-jenis, manfaat, tujuan, hingga contohnya sebagai strategi marketing di bawah ini!

Apa Itu Microsite?

Microsite adalah mini website yang dibuat untuk tujuan bisnis tertentu. Umumnya, website mini ini sendiri digunakan untuk mempromosikan suatu produk, mempublikasikan konten, dan juga memberikan informasi tentang event atau promo yang tengah berlangsung. 

Pada praktiknya, banyak pebisnis yang membuat website mini hanya untuk waktu tertentu, terutama ketika mereka tengah menggelar campaign produk khusus. Selain itu, microsite juga seringkali dibuat terpisah dari website utama, sehingga memiliki URL yang berbeda. 

Website mini dan website utama pada dasarnya memiliki perbedaan mendasar, yang terletak pada tujuan dan juga isinya.

Dalam hal ini, website utama umumnya berisi konten yang sifatnya lebih luas dan umum. Di lain sisi, website mini memiliki fokus pada pengenalan produk baru, branding, dan juga upaya peningkatan sales (penjualan) produk tertentu.

Jenis-Jenis Microsite

Dalam dunia marketing sendiri, website mini diketahui terbagi atas 2 jenis berbeda, berdasarkan pada sifat dan tujuannya, sebagai berikut.

1. Microsite Sementara

Seperti namanya, microsite sementara adalah jenis mini website yang memiliki tujuan penggunaan untuk rentang waktu tertentu. Website mini ini biasanya dibuat untuk keperluan promosi produk atau event tertentu. 

Konten dari website mini sendiri adalah berupa artikel maupun video promosi dari produk atau event yang tengah dipromosikan.

Adapun salah satu contoh website mini jenis ini yang mungkin cukup memorable di beberapa dari Anda adalah www.sunsilkbeautycamp.com. Website mini dibuat oleh brand Sunsilk dengan tujuan untuk mendukung program pengenalan produk Sunsilk di sejumlah kampus ternama di Indonesia, Sunsilk Beauty Camp.

Website mini ini menyajikan konten berupa dokumentasi selama kegiatan Sunsilk Beauty Camp berlangsung. Setelah program ini selesai, website mini ini sendiri diketahui telah tidak aktif lagi.

2. Microsite Permanen

Berbeda dengan jenis website mini sebelumnya, jenis website mini ini memiliki masa penggunaan yang panjang. Singkatnya, penggunaan jenis website mini ini bukan hanya untuk campaign atau iklan tertentu saja, melainkan juga sebagai media publikasi konten secara reguler.

Adapun salah satu contoh microsite permanen ini adalah Red Bulletin milik perusahaan Red Bull. Perusahaan minuman energi ini membuat sebuah website mini dengan konsep bulletin atau majalah online yang memuat konten promosi kegiatan terbaru dari Red Bull. 

Tujuan dari pembangunan majalah online ini sendiri adalah untuk membangun brand awareness dari Red Bull. Oleh karena sifatnya permanen, pengembangan dan pengelolaan website mini permanen membutuhkan content planning dan anggaran yang cukup besar.

Baca juga: Apa itu Web3: Pengertian, Kelebihan dan Contoh

Manfaat Microsite untuk Bisnis Anda

Sebagai salah satu strategi marketing, pembuatan microsite menawarkan cukup banyak manfaat bagi sebuah bisnis atau brand, sebagai berikut.

1. Meningkatkan Branding

Salah satu manfaat dari penggunaan website mini adalah memperkuat brand awareness dari suatu bisnis, khususnya selama masa campaign produk. Pasalnya menggunakan URL tersendiri alias terpisah dari website utama, sehingga Anda dapat bereksperimen dengan desain dan campaign produk tanpa mempengaruhi website utama.

2. Meningkatkan Performa SEO Website

Manfaat lainnya dari website mini juga dapat dilihat dari sisi SEO. Pasalnya, website mini ternyata dapat memberikan efek positif pada website utama dari bisnis Anda. Praktik ini terkait dengan skema link building.

Ketika website mini mendapatkan peringkat di SERP (Search Engine Result Pages) Google, maka ia akan memiliki power SEO tersendiri. Microsite dapat memberikan power atau otoritas ini kepada website utama bisnis Anda melalui tautan keluar (backlink).

Dengan mendapatkan backlink berkualitas dan relevan, maka website bisnis Anda pun akan memiliki reputasi lebih baik di mata mesin pencari.

3. Meningkatkan Engagement Pelanggan

Website mini juga memiliki fungsi untuk meningkatkan engagement pelanggan. Pasalnya, informasi dalam website mini biasanya lebih berfokus dan detail, sehingga keterlibatan pelanggan akan terbangun lebih baik. 

Khusunya, jika pelanggan dapat membagikan konten atau informasi produk di website mini dengan mudah. Hal tersebut akan membuat strategi word of mouth pun akan dapat berjalan dengan baik.

Tips Menciptakan Microsite yang Efektif

Di dalam penerapan atau pembuatan website mini, terdapat beberapa tips yang dapat Anda gunakan untuk membuat website mini yang efektif. Adapun tips cara membuat microsite tersebut adalah sebagai berikut.

1. Memilih Nama Domain Sesuai Campaign

Jika Anda membuat website mini untuk tujuan campaign produk atau jasa tertentu, maka sebaiknya Anda mendaftarkan domain baru sesuai dengan campaign Anda tersebut. 

Contohnya dapat Anda lihat Sunsilk Beauty Camp sebelumnya, yang mana perusahaan Sunsilk mendaftarkan domain sesuai dengan nama campaign yang mereka gemborkan, yaitu sunsilkbeautycamp.com.

Namun, pastikan juga nama domain yang Anda daftarkan tidak terlalu panjang dan mudah diingat. Gunakan juga ekstensi terpercaya, seperti .com, .id, .net, dan lainnya.

2. Memilih Web Hosting Terbaik

Di dalam membangun website mini, performa juga menjadi isu penting untuk Anda perhatikan. Pasalnya, hal ini akan mempengaruhi user experience dari pengunjung website

Oleh sebab itu, sebaiknya Anda berlangganan layanan hosting yang terpercaya. Jadi, website mini Anda akan dapat bekerja dengan performa terbaik dan beroperasi 24 jam tanpa kendala.

3. Menginstall WordPress

WordPress adalah salah satu platform CMS terbaik untuk bisnis online hari ini. CMS ini menyediakan banyak fitur yang mempermudah Anda untuk pengelolaan halaman dan postingan di website Anda.

Oleh karena itulah, kami menyarankan Anda untuk menggunakan CMS WordPress ini demi kemudahan pengelolaan halaman website Anda.

4. Memilih Tema Sesuai dengan Bisnis

Guna meningkatkan keterlibatan dan juga memberikan user experience terbaik kepada pelanggan, gunakan tema menarik yang sesuai dengan bisnis Anda untuk website mini Anda.

Jika Anda menggunakan WordPress, Anda akan mendapatkan akses ke lebih dari 50 template WordPress gratis.

Selain itu, Anda juga dapat merancang sendiri tampilan halaman website Anda dengan menggunakan plugin elementor. Plugin ini menyediakan berbagai contoh landing page template yang dapat Anda gunakan untuk mendesain website mini Anda.

5. Optimasi SEO

Selain untuk tujuan branding dan pemasaran produk, microsite juga dapat memberikan manfaat SEO terhadap website utama. Yang mana, website mini dapat menjadi sumber backlink berkualitas bagi website utama.

Namun, untuk membuat website mini menjadi website yang layak memberikan backlink, Anda harus membangun reputasi website tersebut di mata Google terlebih dahulu. Caranya tentu adalah dengan menerapkan SEO On Page dan Off Page yang baik.

Contoh Microsite Terbaik

Setelah mengetahui lebih lanjut tentang apa itu microsite, kami juga akan memberikan beberapa contoh website mini terbaik dari beberapa brand yang dapat Anda jadikan referensi, jika ingin mengaplikasikan strategi marketing ini, sebagai berikut.

1. Inside.Chanel.com

Channel adalah satu contoh website toko online yang menggunakan website mini sebagai bagian strategi marketingnya. Website mini  tersebut dikenal dengan nama Inside Channel. Di website mini ini, Channel menampilkan dokumentasi produk lama, tokoh, dan juga sejumlah pemotretan yang menjadi latar kesuksesan brand ini.

2. Listeningtogether.atspotify.com

Listening Together yang digadang oleh Spotify juga termasuk salah satu contoh microsite terbaik dalam daftar kami. Website mini ini didesain menarik dengan menyuguhkan globe yang memperlihat musik yang tengah populer di berbagai negara. 

Campaign utama dari mini website ini sendiri adalah memperkuat image Spotify menjadi aplikasi musik yang dapat pengguna dengarkan dari mana saja dan platform musik paling update.

3. Dominosdxp.com

Contoh website mini yang terakhir adalah Domino DXP dari brand Domino Pizza. Microsite ini diperuntukkan untuk memamerkan mobil pengiriman pizza istimewa milik Domino’s Pizza, yang telah mereka lengkapi dengan oven dan ruang penyimpanan khusus.

Website ini memiliki tujuan campaign yang cukup unik, yang mana mereka mengenalkan mobil pengiriman Pizza terbaru Domino, yaitu DXP. DXP sendiri adalah mobil pengiriman Pizza milik Domino hasil modifikasi khusus dengan penambahan oven dan penyimpanan pizza, saus, serta minuman.

Memamerkan mobil pengiriman pizza ini adalah sebuah langkah bagi Domino Pizza untuk meningkatkan brand awareness, sekaligus menunjukkan teknologi pengiriman pizza yang mereka miliki.

Telah Lebih Paham tentang Apa Itu Microsite?

Jadi, microsite pada dasarnya adalah sebuah mini website yang dibuat untuk tujuan bisnis tertentu, seperti promosi produk dan event tertentu yang tengah berlangsung. Penggunaan website ini adalah salah satu langkah strategi marketing yang saat ini banyak brand besar lakukan..

Sebagai strategi marketing, website mini menawarkan banyak manfaat bagi pengembangan bisnis, mulai dari meningkatkan dan memperkuat branding, meningkatkan performa SEO website, hingga meningkatkan engagement.

Jika Anda ingin menggunakan strategi marketing ini untuk pengembangan bisnis Anda, namun Anda belum memahami cara membuatnya, maka Nuhaweb dapat menjadi solusi untuk Anda.

Nuhaweb adalah jasa pembuatan website profesional yang melayani pembuatan website untuk berbagai kebutuhan bisnis. Dengan dukungan server terbaik, Nuhaweb tidak hanya membuat website dengan tampilan menarik, namun juga performa optimal.

Yang lebih menarik, tarif pembuatan website di Nuhaweb terbilang sangat bersahabat dan telah mencakup free maintenance setiap bulannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *